Thursday, 23 July 2015

Pepes Tempoyak Daun Keladi

Assalamualaikum wr wb 
Pepes ikan tempoyak ini sudah lama memasaknya, saat bulan puasa tadi. Tulisan resepnya pun sudah lama mengendap di draft dan belum diposting. Setelah lebaran ini memang rencananya akan di posting semua dengan yang lain. Pepes ini menggunakann daun keladi. Jenis keladinya berdaun lebar dan warnya hijau mengkilap. Orang minang menyebutnya 'kemumu'.
Bahan:
1. 3 ekor ikan layang/sarden,  beratnya 600 gr
2. 100 gr tempoyak
3. 4 lembar daun keladi muda yang lebar
4. 10 buah cabe, sesuai selera
5. 4 siung bawang putih
6. 4 siung bawang merah
7. 1 batang serai ukuran besar, ambil bagian putihnya saja
8. 1 cm kunyit
9. 1 cm jahe
10. 1 cm lengkuas
11. 1 sdt garam atau secukupnya
12. Daun pisang untuk membungkus
Cara membuat:
1. Haluskan bahan 4 sampai 9
2. Aduk bumbu halus dan tempoyak sampai rata, lalu tambahkan ikan yang sudah dipotong
3. Tumpuk daun 2 lembar daun keladi, lalu letakkan potongan ikan beserta bumbunya
4. Bungkus rapi potongan ikan tadi dengan daun keladi dengan cara melipat kedua ujungnya ketengah
5. Bungkus lagi bungkusan daun keladi tadi dengan daun pisang yang cukup tebal, aku pakai 3 lapis daun pisang
6. Panggang pepes di  wajan dengan sedikit minyak sampai matang

No comments:

Post a Comment