Monday 29 June 2015

Oseng Labu Siam Tempe

Assalamualaikum wr wb 
Belanja mingguan beberapa hari lalu aku beli labu siam, senang melihat buahnya yang masih segar. Labu ini dijadikan lalapan dengan cara direbus dulu,masih ada sisa satu buah besar yang kumasak dengan cara di oseng dengan tempe.
Bahan :
1. 1 buah labu siam, beratnya 300-400 gr, kupas dan cuci lalu potong bentuk korek api atau diparut kasar
2. 1 potong tempe, beratnya 100 gr, potong bentuk korek api
3. 2 siung bawang putih, cincang
4. 3 siung bawang merah, iris tipis
5. 1 buah tomat, potong potong
6. 2 buah cabe merah (sesuai selera), potong potong
7. 20 gr ikan teri kering, cuci bersih
8. 1/2 sdt Garam (secukupnya)
9. 1 sdt Gula
10. 2 sdm minyak untuk menumis
Cara membuat:
1. Aduk labu siam dengan sedikit garam(jangan banyak nanti keasinan), diamkan sejenak sampai  berair dan labunya menjadi lemas, sisihkan,
2. Tumis bawang merah dan putih dengan ikan teri sampai kekuningan
3. Tambahkan tomat dan cabe, aduk aduk,
4. Masukkan tempe dan labu beserta airnya, supaya tidak terlalu kering
5. masukkan gula, Oseng oseng dan masak terus sampai matang,
6. Cicipi rasanya, angkat
7. Hidangkan

No comments:

Post a Comment