Thursday 20 August 2015

Nugget Ayam Jamur

Assalamualaikum wr wb,
Membuat sendiri makanan kesukaan keluarga merupakan kesenangan dan kepuasan tersendiri. Nugget ayam jamur ini resepnya didapat dari ngintip Sajian Sedap, walaupun ada yang ku utak atik. Hasilnya memuaskan, enak dan gurih.

Bahan:
1. 100 gr dada ayam tanpa kulit dan tulang, cincang halus
2.150 gr jamur tiram
3. 1 siung bawang putih
4. 3/4 sdt garam
5. 1/2 sdt gula pasir
6. 50 ml air
7. 75 gr tepung tapioka
8. 2 putih telur untuk pencelup
9. Tepung roti
10. Minyak untuk menggoreng
Cara membuat:
1. Haluskan bawang putih dan garam, sisihkan
2. Blender jamur tiram dengan air sampai halus
3. Campur jamur tiram halus, bumbu halus, ayam cincang dan gula, aduk rata
4. Tambahkan tepung tapioka, aduk rata
5. Masukkan ke dalam loyang atau wadah tahan panas ukuran 10 cm x 15 cm yang telah diolesi minyak
6. Kukus selama kurang lebih 30  menit, potong potong setelah dingin
7. Letakkan potongan nugget pada tepung panir sehingga semua bagiannya diselimuti tepung panir, lalu celupkan ke putih telur, lalu gulingkanl lagi ke tepung roti, terakhir goreng sampai kuning kecoklatan
8. Sajikan

No comments:

Post a Comment