Tuesday, 8 March 2016

Gabin Isi Wortel Kentang


Assalamualaikum wr wb,
Biskuit cracker atau gabin atau gabing ataupun malkist ini bisa dijadikan snack dengan bermacam isi. Bisa manis atau asin sesuai selera. Untuk isian yang manis biasanya menggunakan selai dan vla. Sedangkan yang asin ini aku pakai tumisan dari kentang, wortel dan ayam cincang. 

Dulu cukup sering juga bikin makanan ini dengan menggunakan biskuit gabin yang ukurannya cukup besar sehingga biasanya kubelah diagonal jadi dua. Sedangkan yang kugunakan ini ukurannya kecil, jadi tak perlu dipotong lagi.
Bahan:
1. 150 gr wortel, rebus dan potong kecil
2. 150 gr kentang, rebus dan potong kecil
3. 150 gr daging ayam tanpa kulit, cincang,
4. 2 siung bawang putih, haluskan
5. 2 siung bawang merah, haluskan
6. 1/2 sdt merica bubuk
7. 1 batang daun bawang, iris tipis
8. 3/4 sdt garam
9. 1 sdt gula pasir
10. 2 sdm tepung maizena, cairkan dgn sedikit air matang
11. 260 gr biskuit gabin ukuran kecil (1 bungkus)
Bahan pencelup/pelapis:
1. 300 gr tepung terigu
2. 340 ml air
3, 2 butir telur
4. 1/2 sdt garam
Cara membuat:
1. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum
2. Tambahkan daging ayam, aduk aduk sampai berubah warna, lalu tanbahkan merica, garam dan gula
3. Tambahkan kentang dan wortel, aduk dan masak terus sampai ayamnya matang
4. Tambahkan cairan tepung maizena, aduk rata dan masak terus sampai semua bahan matang
5. Koreksi rasa dan matikan kompor
6. Isian sudah jadi
7. Ambil satu biskuit, letakkan isian diatasnya lalu tutup dengan satu biskuit lainnya, lakukan sampai habis, jangan lupa merapikan sisi sisinya supaya isian tidak keluar
8. Membuat bahan pencelup/pelapis untuk menggoreng, aduk semua bahan jadi satu sampai halus/tidak bergerindil
9. Celupkan biskuit yang sudah diisi tadi pada bahan pencelup, hati hati supaya bentuknya tidak berubah dan isiannya tidak keluar
10. Goreng dalam minyak panas dengan api sedang sampai matang, kuning kecoklatan
11. Sajikan dengan cabai rawit atau saus sambal

No comments:

Post a Comment