Tuesday, 2 June 2015

Celimpungan

Assalamualaikum wr wb,
Celimpungan adalah makanan yang bahan dasarnya pempek tapi makannya dengan kuah santan kuning. Bumbunya lumayan banyak juga. Sebenarnya aku jarang membuat makanan ini, tapi entah mengapa kemarin ada ide membuatnya untuk hari ini. Membuat pempek, tekwan, laksan dan bakso ikan sudah sering, jadinya kubuatlah celimpungan ini. Membuatnya dengan mengintip resep dari ibuku. Syukurlah bumbunya ada semua termasuk temu kunci, yang aku punya tanamannya. Bahan biji celimpungannya sendiri bisa dilihat disini dan disini. Adonan dasar pempek dibentuk bulat bulat agak besar (lebih besar dari tekwan) lalu direbus sampai matang dan siap digunakan, jadi tinggal buat kuahnya saja. Celimpungan dijamin tidak membuat kelimpungan, jika pingin makan celimpungan berikut resepnya ku jabarkan.

Bahan kuah celimpungan:
1. 2 liter santan
2. 150 gr daging ikan yang dihaluskan
3. 4 siung bawang putih
4. 4 siung bawang merah
5. 4 butir kemiri yang besar
6. 3 sdt ketumbar butiran
7. 2 cm lengkuas
8. 2 cm kunyit
9. 2 cm jahe
10. 2 cm temu kunci
11. sedikit pala
12. 2 butir cengkeh
13. 1 cm kayu manis
14. 2 sdm kelapa parut
15. 3 potong asam kandis
16. 1 sdt gula pasir
17. garam secukupnya
18. Bawang goreng

Cara membuat:
1. sangrai bahan nomor 3 sampai nomor 14, lalu haluskan dengan garam
2. Masak santan dengan bumbu halus, daging ikan, asam kandis dan gula pasir sampai mendidih dan ikannya matang
3. Cicipi rasanya, lalu masukkan biji celimpungannya, masak terus sampai celimpungannya mengapung
4. Hidangkan celimpungan dengan bawang goreng (dan sambal jika suka)

No comments:

Post a Comment